Berburu Bryde's Paus Di Teluk Triton
ReyGinaWisata - Teluk Triton adalah sebuah teluk yang sangat indah dan menawan di Kabupaten Kaimana, Provinsi Papua Barat. Wilayah ini terkenal dengan keindahan bawah laut yang dikenal sebagai surga bawah laut, warisan budaya dan kota senja atau The Lost Paradise.
Teluk Triton memiliki rentetan pulau-pulau kecil, batu karang, air yang jernih, pantai yang menawan dan keindahan bawah laut yang bagaikan surga tersembunyi. Sangat indah dan menakjubkan.
Di kawasan Teluk Triton terdapat 959 jenis ikan karang dan 471 jenis karang dimana 16 diantaranya adalah spesies bru. Keindahan karang lunak adalah keindahan bawah laut alami di Teluk Triton. Di kawasan Teluk Triton Anda juga dapat berburu untuk menemukan Bryde's Paus mencari makan.
Di Teluk Triton Anda dapat melihat dan menyaksikan gambar-gambar kuno dari zaman pra-sejarah pada dinding-dinding terjal sepanjang 1 kilometer di Maimai. Di sini Anda dapat menyaksikan berbagai lukisan etnik berupa telapak tangan, tengkorak dan binatang. Yang menarik lukisan-lukisan kuno ini dibuat di dinding karang yang terjal dan sulit untuk dijangkau dengan tangan telanjang. Meski sudah berusia ribuan tahun, bahan pada warna-warna lukisan tidak luntur atau hilang namun masih tampak jelas hingga kini.
Selain dapat menyaksikan Lukisan Kuno di Maimai, Anda juga akan disuguhkan dengan pemandangan yang sangat menarik dan menakjubkan lainnya di sekitar Kampung Lobo. Di kawasan ini Anda dapat menemukan sekawanan Bryde's Paus. Semburan air ke udara dari lubang di punggung paus bisa Anda nikmati dari atas kapal.
Paus-paus di Kawasan Teluk Triton hidup harmonis dengan masyarakat Kampung Lobo. Meskipun sebagai mereka hidup sebagai nelayan, Mereka tidak pernah memburu mamalia raksasa ini. Mereka menganggap bahwa Bryde's Paus adalah keluarga mereka dan penyelamat. Tak heran jika beberapa diantara dari mereka yang berukuran lebih dari 12 meter tak segan-segan menampakan diri di sekitar perahu para nelayan.
Saat air laut disini teduh, Kesempatan Anda untuk menyaksikan keberadaan Bryde's Paus semakin mudah. Bagi Anda pecinta selam dan pemburu foto underwater, Anda dapat bermain-main dengan Bryde's Paus sambil mengabadikan tingkah laku mereka dalam kamera Anda.
Selain dapat bermain bersama Bryde's Paus, Anda juga dapat menikmati Surga Tersebunyi dibawah laut Teluk Triton. Kekayaan alam bawah laut Teluk Triton tak diragukan lagi. Menurut data dari Conservation International Indonesia tahun 2016, Di Teluk Triton terdapat 959 jenis ikan karang, 471 jenis karang (16 diantaranya adalah spesies baru) dan 28 jenis udang mantis.
Puas menikmati Keindahan Bawah Laut Teluk Triton, Anda kembali akan dimanjakan dengan Mentari Senja di Teluk Triton. Senja disini bukanlah sembarang senja, Jika cuaca baik, Anda akan disuguhkan oleh torehan senburat jingga merata diatas langit Teluk Triton. Kemegahan senja terasa saat bola raksasa hangat laksana tenggelam di telan lautan. Tak heran banyak wisatawan menyebutnya "The Fish Empire" atau "Kota Senja" atau "The Lost Paradise"
Surga Yang Tersebunyi adalah kata yang tepat untuk menggambarkan keistimewaan panorama Teluk Triton di Distrik Kaimana, Provinsi Papua Barat. Bagi Anda pecinta travelling, Teluk Triton bagaikan Surga Yang Tersembunyi yang banyak menawarkan kesempurnaan dalam bertualang. Di kawasan Teluk Triton Anda akan dimanjakan dengan berbagai pengalaman yang berbeda yang tentunya tidak akan Anda dapatkan ditempat lainnya.
Akses Menuju Teluk Triton
Menuju Teluk Triton dapat dilakukan dengan melakukan penerbangan atau kapal laut ke Kaimana kemudian dilanjutkan ke Teluk Triton dengan menggunakan transportasi laut. Sebuah kapal milik pemerintah daerah di Kaimana akan transit dibeberapa desa di Teluk Triton. Atau Anda juga dapat menggunakan kapal sewaan dari Kaimana ke Teluk Triton dengan waktu tempuh sekitar satu setengah jam.